Jumat, 08 April 2011

Cara Menghitung Ukuran File Gambar

Waktu Mengikuti Mata Kuliahnya Bpk. Yoyon Pengolahan Citra Digital (PCD) saya tertarik dengan cara menghitung ukuran file gambar. Akhirnya aku cari referensi sambil facebookan hehehehe...setelah buka sana buka sini nemu juga akhirnya bagaimana cara menghitung Ukuran File pada gambar. Walaupun masih kurang ya mohon di maklumi rekk tapi dah aku coba koq perhitungan disini dengan melakukan perbandingan dengan Aplikasi Photoshop ternyata hasilnya sama.


2 Hal yang mempengaruhi  Ukuran File Gambar

  1. Dimensi Gambar (panjang x lebar)
  2. Kedalaman Gambar (Bit per pixel)

Dimensi gambar
 Dimensi gambar adalah perhitungan dari panjang dikali lebar dari suatu file gambar
Contoh: 640x480, 800x600, 1024x768, dll.

Kedalaman Gambar
                Kedalaman gambar artinya ruang yang disediakan untuk menampung informasi warna dalam satu pixel (Pixel adalah satuan terkecil dari dimensi gambar) Contoh: Kedalaman 24bit berarti dalam 1 pixel disediakan ruang sebanyak 24 bit untuk menampung warna. Berhubung kita bicara ruang warna RGB, artinya 24 bit ini dibagi 3. R (red) dapat 8 bit, G (green) dapat 8 bit, dan B (blue) memperoleh jatah 8 bit juga.  Jadi 1 warna dalam sebuah pixel tersusun dari 3 komponen warna RGB. Begitu pula untuk kedalaman warna 16bit, 32bit, atau yg lainnya. 16 bit artinya 1 pixel perlu ruang 16 bit.

Contoh perhitungan
                Misalnya kita punya file dengan ukuran 100×100 pixel, kedalaman 24 bit.
Maka ukuran file aslinya adalah :
100x100x24 = 240000 bit = 240000/8 Byte = 30000 Byte = 29,30 KByte

Contoh Lain :
sebuah file gambar dengan ukuran 1024×768, kedalaman 16bit.
 Maka ukuran file aslinya adalah:
1024x768x16 = 12582912 bit = 1572864/8 Byte = 1536 KByte = 1,5 MByte
               
Semoga Bermanfaat...!!!!












2 komentar:

Unknown mengatakan...

mau nanya, perhitungan tersebut untuk citra smua ekstensi gambar tidak?
lalu, itu 100x100 piksel, bagaimana jika terdapat sebuah resolusinya.
bagaimana perhitungan nya?

Unknown mengatakan...

terima kasih....

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls